Jakarta, CNN Indonesia —
Wakil Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Periode 2017-2022, Nurhaida menjadi Komisaris Independen PT Permodalan Nasional Madani (PNM). Nurhaida diangkat oleh pemegang saham PT PNM.
Keputusan tersebut tertuang dalam Salinan Nomor SK-119/MBU/06/2023 dan Nomor 0608-DIR/HCB/06/2023 tanggal 13 Juni 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Komisaris PT Permodalan Nasional Madani (PNM).
Sosok Nurhaida semakin dikenal sejak kariernya di Badan Pengawas Pasar Modal (Bapepam). Menjabat sebagai Kepala Biro Transaksi dan Lembaga Efek, Bapepam-LK 2008-2011, menjadikan dirinya dipercaya sebagai Staf Ahli Bidang Kebijakan dan Regulasi Jasa Keuangan dan Pasar Modal, Kementerian Keuangan RI Periode Januari-Februari 2011.
Dalam periode yang bersamaan, Ia juga menjabat sebagai Plt. Ketua Badan Pengawas Pasar Modal (Jan-Feb 2011), yang akhirnya dikukuhkan jabatan tersebut sebagai Ketua Badan Pengawas Pasar Modal 2011-2012 sepenuhnya.
Perjalanan ini menempatkan Nurhaida sebagai Anggota Dewan Komisioner OJK selama dua periode, Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Periode 2012-2017, Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK Periode 2017-2022.
Diserahkan oleh Khoerur Roziqin selaku Asisten Deputi Bidang Jasa Keuangan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (KBUMN), pengangkatan tersebut turut dihadiri Arief Mulyadi selaku Direktur Utama PT PNM.
Kemudian Arif Rahman Hakim PT PNM selaku Komisaris Utama serta seluruh jajaran Dewan Direksi dan Komisaris lainnya. Sebagaimana sinergi Holding Ultra Mikro dengan PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk., pengangkatan ini juga dihadiri oleh Supari selaku Direktur Bisnis Mikro PT BRI, dan Agus Winardono selaku Direktur Human Capital PT BRI.
Sebagaimana juga putusan Menteri BUMN dalam Salinan Nomor SK-120/MBU/06/2023 dan Nomor 0609-DIR/HCB/06/2023 tentang Pemberhentian, Perubahan Nomenklatur Jabatan, Pengalihan Tugas, dan Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi PT Permodalan Nasional Madani, mengangkat Prasetya Sayekti sebagai Direktur Bisnis PT Permodalan Nasional Madani.
Maka dari itu, berikut susunan Dewan Komisaris PT Permodalan Nasional Madani:
Lalu berikut susunan Dewan Direksi PT Permodalan Nasional Madani:
(inh)
Artikel berasal dari berbagai sumber yang telah dipublikasikan sebelum tanggal artikel ini dibuat, keakuratan informasi perlu untuk di validasi kembali. Segala bentuk kekeliruan dan kesalahan yang terjadi adalah tidak dimaksudkan untuk tujuan apapun. Moneyetalks.com menerima saran, koreksi, ide dan kritik dari pembaca. Semua saran, koreksi, ide dan kritik yang diterima akan kami pertimbangkan untuk kemajuan Moneyetalks.com Hubungi kami disini.
Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno...
Jakarta, CNN Indonesia — Transmart Full Day Sale spesial Merdeka Belanja...
Jakarta, CNN Indonesia — Arsitek jembatan lengkung (longspan) Gatot...
Jakarta, CNN Indonesia — Ayah dan Bunda yang mau beli mainan anak, belinya di...
Jakarta, CNN Indonesia — PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) mengatakan uji...
Jakarta, CNN Indonesia — Giordano Indonesia meluncurkan kampanye #OneIndonesia:...
Jakarta, CNN Indonesia — Bank Indonesia (BI) mencatat indeks keyakinan konsumen...
Jakarta, CNN Indonesia — Belanja furnitur untuk kebutuhan isi rumah emang paling...
Jakarta, CNN Indonesia — PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) menjelaskan...
Jakarta, CNN Indonesia — Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick...